Sabtu, 09 Oktober 2010

new hot gadget....

Menurut sebuah bocoran baru dari Engadget, handset Windows Phone 7 akan hadir di Inggris pada tanggal 21 Oktober. Bocoran informasi ini diperoleh dari sebuah dokumen Three, salah satu operator seluler di Inggris.

Sebuah handset Windows Phone 7 juga ditampilkan dengan gambaran di antara BlackBerry Torch dan Samsung Europa. Ponsel ini akan memakai layar Super AMOLED 4 inci sehingga diperkirakan bahwa handset ini adalah Samsung Cetus (SGH-i916/7).

Dari bocoran ini juga diperoleh informasi jumlah aplikasi awal yang disediakan untuk Windows Phone 7. Disebutkan bahwa ada lebih dari 2000 aplikasi yang ada saat Windows Phone 7 nanti diluncurkan. Meski belum sebanyak App Store maupun Android Market, namun tampaknya 2000 aplikasi ini merupakan sebuah tanda yang cukup bagus.

Tidak ada komentar: