Di internet, nama Agnes mudah dicari. Gadis 23 tahun ini rajin menulis blog dan cerita fiksi.
Nah, salah satu kisah fiksi yang ditulisnya berjudul ‘Lirik Lagu Terakhir’. Semula, kisah itu berupa cerpen, lalu kini menjadi novel yang telah memasuki sesi kelima dan bisa dinikmati secara online.
Agnes mengaku menulis kisah itu terinspirasi oleh sebuah lagu berjudul ‘Jauh’ (yang syairnya sama persis dengan lagu Geby berjudul Tinggal Kenangan). Menurutnya, lagu itu ciptaan Ega, personel band Caramel.
Gadis yang berkarier di Kalimantan ini menyatakan, inspirasi itu didapatnya dari teman yang mengiriminya file berisi lagu ‘Jauh’ dan sedikit pesan bahwa penulis lagu itu sudah meninggal dunia akibat bunuh diri.
“Ini hanya fiktif, gua hanya melukiskan lirik dan dan lagu yang gua denger dan baca dari Ega dari volakis Caramel yang meninggal karena bunuh diri atas kematian sang kekasih. semoga setidaknya membantu anda untuk mengilhami kisah cinta mereka yang begitu memilukan,” begitulah pesan pembuka Agnes tentang cerpennya itu. Lakon utama kisah ini diberi nama Angel.
Tak dinyana, tanggapan pembaca kisah itu membeludak. Agnes lantas menuliskan kisah itu dalam bentuk novel online. Karena desakan pembaca yang penasaran pada lagu itu, akhirnya Agnes pun berusaha mengontak band Caramel lewat telepon.
“Saya berinisiatif melakukan konfirmasi wawancara dengan Anang sebagai manajer band Caramel karena penuhnya peminat dan keingintahuan lagu tersebut. Berita tersebut saya muat dalam beberapa situs internet seperti situs pribadi saya sendiri,” beber Agnes dalam perbincangan dengan detikcom, Senin (8/6/2008).
Dia juga menyangkal adanya informasi di internet bahwa Radio EBS Surabaya telah mewawancarai band Caramel. Bantahan Agnes ini sejalan dengan pernyataan Radio EBS yang mengaku tak pernah berkomunikasi dengan band Caramel.
Dalam wawancara yang dilakukan setahun lalu itu, band Caramel yang berlokasi di Malang mengaku bukan pemilik lagu Jauh (Tinggal Kenangan). Mereka hanya menyanyikan lagu itu atas permintaan penonton.
Kaitan Agnes dengan band Caramel dan lagu Jauh (Tinggal Kenangan) yang sangat erat di internet, tak urung melahirkan tuduhan bahwa Agnes berkomplot untuk membuat Caramel dan lagu Jauh terkenal. “Saya sempat dituduh berkonspirasi buat ngetopin mereka,” ujar Agnes.
Jelas Agnes menyangkal tuduhan itu. Lagu Jauh, kata Agnes, sudah ada sebelum dia menulis cerita fiksi. “Lagu itu membuat saya berkenalan dengan band Caramel,” ujar gadis yang mengecap pendidikan di luar negeri ini.
Cerita Agnes yang terinsipirasi lagu Jauh kemudian berkembang cepat di internet, dikopi di satu situs ke situs lain, ke blog satu ke blog yang lain, dan uniknya, kisah itu terdistorsi menjadi ‘aneh-aneh’ seperti yang tersebar saat ini dan disebut sebagai kisah nyata.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar