Ternyata, percampuran berbagai zodiak sangat mempengaruhi etos kerja di suatu kantor. Biasanya, zodiak yang paling dominan di dalam kantor akan menentukan elemen di sana, apakah itu udara, air, api, atau tanah. Misalnya saja, jika rekan kerja kita kebanyakan berzodiak Taurus, Virgo, atau Capricorn, maka bisa dipastikan kantor akan memiliki elemen tanah.
Yang terpenting adalah bagaimana kita bisa menghadapi elemen ini dan cara bertahan di dalam kantor yang tidak sesuai dengan elemen kita. Bisa jadi, dengan mempraktekkan hal ini, tak akan ada lagi alasan malas ke kantor atau karir mandeg!
Elemen Tanah – Si Pekerja Keras
Zodiak yang memiliki elemen tanah adalah Taurus, Virgo, dan Capricorn. Sifat utamanya adalah sangat membumi, praktis, well-organized, pekerja keras, ambisius, bisa diandalkan, dan penuh dedikasi.
Kelebihan: Elemen ini nggak suka basa-basi. Mereka juga lebih memilih berada di belakang layar daripada tampil di depan umum sesuai dengan sifatnya yang membumi dan pemalu.
Tanah tidak perlu repot-repot mencari teman karena bahkan banyak yang memuja kepribadian mereka. Sebagai teman atau rekan kerja, mereka benar-benar dapat diandalkan untuk melewati keadaan sulit bersama-sama.
Karena mampu berusaha mati-matian untuk memberikan yang terbaik bagi orang di sekitarnya walau harus mengorbankan kesenangan pribadi, kebanyakan Tanah mampu mencapai puncak karir. Beruntungnya, kesuksesan ini selalu didukung penuh semua orang.
Kekurangan: Meski terlihat tak suka dipuji, sebenarnya mereka sangat menikmatinya. Bagi mereka, pujian efektif sekali untuk meningkatkan kepercayaan diri. Hati-hati, Tanah bisa jadi pengkhianat terselubung jika mendapat kepercayaan berlebihan dengan alasan ingin menunjukkan bahwa teorinya selalu benar.
Perhatian Tanah pada detail bisa sampai pada taraf sangat mengganggu lewat pertanyaan yang mereka ajukan. Detail sendiri adalah segalanya buat mereka dan mereka tidak akan puas dengan jawaban seadanya. Jika kita tidak bisa mengikuti cara kerja mereka, mereka lebih memilih bekerja sendiri.
Elemen yang Cocok: Elemen Udara karena mereka mampu bersikap fleksibel terhadap Tanah.
Elemen yang Sebaiknya Dihindari: Elemen Api dan Air karena keduanya bakal menjegal kesuksesan Tanah.
Elemen Udara – Si Jago Adaptasi
Zodiak yang memiliki elemen tanah adalah Aquarius, Gemini, dan Libra. Sifat utamanya adalah energik, multitasking, gaul, elegan, berjiwa petualang, eksentrik, pandai berkomunikasi, dan team player.
Kelebihan: Udara dapat beradaptasi dengan baik dalam situasi apa pun. Mereka sadar bahwa mengeluh dan protes tidak akan mengubah apa pun karena itu mereka lebih suka bertindak langsung dan memberi contoh pada sekitarnya.
Untuk meraih kesuksesan, Udara hanya butuh motivasi dan sedikit kerja keras. Saat mereka fokus pada pekerjaan, biasanya peluang-peluang baru akan muncul. Elemen ini jarang sekali mengecewakan karena benar-benar bisa menjaga kepercayaan yang diberikan.
Sikap periang dan terbuka mereka menjadi daya tarik yang sulit diabaikan. Apalagi, mereka juga sangat perhatian pada teman-temannya. Di tempat kerja, dia akan menjadi sosok yang dapat diandalkan, tangguh, dan giat bekerja.
Kekurangan: Walaupun punya kemampuan untuk memimpin, Udara lebih suka jadi bagian dari suatu komunitas. Kadang mereka jadi sering dipandang sebelah mata. Artinya, kalau kita bukan Udara, jangan terlalu dekat dengan pemimpin berelemen ini kalau tidak mau 'dihadiahi' banyak kerjaan.
Spontanitas elemen ini cukup tinggi hingga kadang terlalu nekat dalam bidang karier. Mereka tidak suka berdiam di satu tempat dalam jangka waktu lama karena benci rutinitas dan butuh pengakuan.
Elemen yang Cocok: Elemen Tanah karena mereka bisa nyambung dalam banyak hal, mulai tentang kerja sampai pasangan.
Elemen yang Sebaiknya Dihindari: Elemen Api karena mereka sulit menerima keberadaan Udara yang terlalu santai.
Elemen Air – Imajinatif
Zodiak yang memiliki elemen tanah adalah Pisces, Cancer, dan Scorpio. Sifat utamanya adalah emosional, sensitif, penyayang, gampang tersentuh, bernaluri tajam, punya daya khayal tinggi, dan kreatif.
Kelebihan: Seperti air, elemen ini akan selalu terlihat tenang dan percaya diri. Dia populer dalam pergaulan karena gampang membuat nyaman orang yang berada di dekatnya. Salah satu sifatnya yang menonjol adalah Air tidak bakal ragu untuk membantu orang lain berkat intuisi dan sisi sensitifnya.
Biarpun kita tidak meminta, mereka akan menawarkan bantuan atau solusi yang kadang bisa menyusahkan diri mereka sendiri akibat rasa tidak tega mereka.
Meski tampak santai, elemen ini memiliki potensi luar biasa untuk meraih ambisi. Tak mengejutkan jika dia bisa mencapai sukses di bidang karir atau percintaan. Kuncinya amat sederhana: kombinasi kecerdasan otak begitu melihat peluang di depan mata.
Kekurangan: Elemen ini suka bercanda tapi tak suka dijadikan bahan tertawaan. Mereka senang menyimpan dendam yang suatu saat bakal dilampiaskan tanpa kita sadari, sweet revenge. Jadi kita harus berhati-hati saat berhadapan dengan air.
Saat mereka tidak dihargai, mereka juga bisa memperlakukan orang seenaknya. Malah, mereka juga tega menjerumuskan teman ke dalam posisi terjepit dan cuci tangan dari masalah.
Elemen yang Cocok: Elemen Api karena mereka saling melengkapi walaupun kadang berbeda pendapat.
Elemen yang Sebaiknya Dihindari: Elemen Tanah karena mereka bakal bersaing secara tidak sehat. Pasalnya keduanya sama-sama ambisius.
Elemen Api – Berani Ambil Risiko
Zodiak yang memiliki elemen api adalah Aries, Leo, dan Sagitarius. Sifat dasarnya adalah kreatif, dinamis, aktif, inovatif, antusias, tidak bisa diam, dan senang mengambil risiko.
Kelebihan: Penampilan Api yang menggoda punya maksud tertentu yang kadang positif dan kadang negatif. Dalam keadaan normal, Api adalah teman yang menyenangkan. Tapi bila menyangkut karir atau uang, kita kudu berhati-hati kalau tak mau terbakar ambisinya.
Api tidak suka berdiam diri saat memasuki lingkungan yang baru. Bagi mereka, diam berarti tidak diperhatikan dan dilupakan. Pasalnya, elemen ini sangat senang jadi pusat perhatian, kalau perlu, dia akan bersaing ketat agar menang.
Sikap Api yang berani mengambil risiko membuat orang kagum padahal mereka sebenarnya hanya tidak suka berada di situasi itu-itu saja. Begitu merasa bosan, mereka akan banting setir dan mencari suasana baru yang lebih menantang.
Kekurangan: Sifat kekanak-kanakannya membuat Api sulit beradaptasi dengan orang lain. Mereka lebih suka didekati lebih dulu yang membuat orang lain menjadi bingung dan tidak sabar. Karena biasanya Api hanya mau berteman dengan orang-orang yang memberi keuntungan.
Emosi Api yang meledak-ledak ternyata cuma kedok untuk mencari perhatian dan sesumbar menunjukkan siapa yang berkuasa. Mereka biasa saja saat harus mengabaikan dan menyakiti perasaan orang lain demi mendapatkan tujuan. Kalau belum siap berkompetisi dengan mereka, lebih baik jangan bermain api.
Elemen yang Cocok: Elemen Air karena bisa menjadi penyeimbang mereka.
Elemen yang Sebaiknya Dihindari: Elemen Api karena panas ditambah panas akan menjadi super panas
Tidak ada komentar:
Posting Komentar