Kamis, 06 Mei 2010

IMA 2010

Ajang apresiasi sekaligus pestanya para insan perfilman Indonesia kembali digelar. Indonesian Movie Awards (IMA) kembali diselenggarakan pada Rabu, 5 Mei 2010, di Jitec Mangga Dua Jakarta. Gelaran yang sudah keempat kalinya ini mengikutertakan ada 36 film yang terdiri dari 15 film drama, komedi 11 film dan sisanya terdiri dari Horor, Laga, Dokumenter dan Religi. Indonesian Movie Award 2010 kali ini memperebutkan 15 Piala Layar Emas, yang terdiri dari 7 penghargaan kategori Terfavorit dan 8 penghargaan kategori Terbaik.

Seperti biasanya ritual red carpet digelar sebelum acara dimulai. Pukul 18.30 WIB para undangan mulai hadir. Mereka saling menunjukkan busana kebanggaannya dengan melintas diatas karpet merah dan diabadikan oleh para juru warta.

Acara pun dimulai pada pukul 21.00 dengan dibuka dengan Idola Cilik 3 dan Giring Nidji dengan menyanyikan Indonesia Raya yang serentak ikut dikumandangkan oleh para undangan yang hadir.

Untuk tahun ini Dewan Juri (Didi Petet (Ketua Dewan Juri), Ratna Riantinarno (Sekretaris), El Manik, Niniek L. Karim, Leila S. Chudori dan Jajang C. Noer) tidak memberikan penghargaan khusus (Spesial Award) namun diganti dengan ada Spesial Award untuk Pemeran Anak-anak Terbaik. IMA 2010 juga turut dimeriahkan oleh penampilan Nidji, The Changcuters, d'Masiv, Afgan, Vierra dan Gita Gutawa, dengan puluhan artis nominasi dan pembaca nominasi. (eM_Yu)

Inilah para pemenang Indonesian Movie Awards 2010 :

TERBAIK :

1. PEMERAN UTAMA PRIA TERBAIK : TIO PAKUSADEWO (IDENTITAS)

2. PEMERAN UTAMA WANITA TERBAIK : ATY KANSER (EMAK INGIN NAIK HAJI)

3. PEMERAN PEMBANTU PRIA TERBAIK : DWI SASONO (WAKIL RAKYAT)

4. PEMERAN PEMBANTU WANITA TERBAIK : NINIEK L. KARIM (KETIKA CINTA BERTASBIH 2)

5. PENDATANG BARU PRIA TERBAIK : CHAIRIL A.DALIMUNTHE (JERMAL)

6. PENDATANG BARU WANITA TERBAIK : OKI SETIANA DEWI (KETIKA CINTA BERTASBIH 1)

7. PASANGAN TERBAIK : VINO G. BASTIAN & REZA PAHLEVI (SERIGALA TERAKHIR)

8. SPECIAL AWARDS (PEMERAN ANAK-ANAK TERBAIK) : IQBAL S. MANURUNG (JERMAL)


TERFAVORIT :

1. PEMERAN UTAMA PRIA TERFAVORIT : OKA ANTARA (HARI UNTUK AMANDA)

2. PEMERAN UTAMA WANITA TERFAVORIT : TIKA PUTRI (QUEEN BEE)

3. PENDATANG BARU PRIA TERFAVORIT : KHOLIDI ASADIL ALAM (KETIKA CINTA BERTASBIH 1)

4. PENDATANG BARU WANITA TERFAVORIT : OKI SETIANA DEWI (KETIKA CINTA BERTASBIH 1)

5. PASANGAN TERFAVORIT : VINO G. BASTIAN & REZA PAHLEVI (SERIGALA TERAKHIR)

6. SOUNDTRACK TERFAVORIT : SANG PEMIMPI (GIGI)

7. FILM TERFAVORIT : KETIKA CINTA BERTASBIH 2

Tidak ada komentar: